Blankon


BlankOn merupakan salah satu distro lokal yang dikembangkan oleh Yayasan Penggerak Linux Indonesia (YPLI) dan pengembang BlankOn. BlankOn dikembangkan dari Debian serta membawakan desktop tradisional yang dinamakan Manokwari yang dikembangkan dari GNOME 3 dengan komposisi html5 dan css3 sehingga tampak lebih mewah dan ringan serta mudah dikustom.


















Beberapa paket aplikasi yang sudah terinstal cukup banyak seperti aplikasi perkantoran (Libre Office), Multimedia (VLC), Internet (Chrome), dan masih banyak yang lainnya. Versi terakhir saat ini adalah versi 9.0 yang dinamakan BlankOn Suroboyo. Berikut beberapa fitur yang ditawarkan pada versi 9.0 :

  • Manokwari

Manokwari adalah destop yang dikembangkan oleh pengembang BlankOn dengan teknologi HTML5 dan CSS3. Hal ini membuat destop manokwari menjadi destop cantik, modern, ringan dan mudah untuk dimodifikasi.

  • Desktop Kontekstual

Dekstop dinamis yang sesuai dengan perubahan waktu menjadikan tampilan BlankOn Suroboyo lebih segar dan tidak membosankan.

  • Aplikasi Perkantoran Terbaru

BlankOn sudah menyediakan aplikasi perkantoran terbaru yang lengkap dan handal, mendukung berbagai format berkas perkantoran populer. Mempunyai format dokumen terbuka yang dengan ukuran berkas jauh lebih kecil serta lebih aman sesuai standar dokumen nasional maupun internasional.


  • Dukungan Multimedia

Anda bisa segera memainkan musik, memutar video dan berkas multimedia sesaat setelah BlankOn terpasang tanpa harus memasang aplikasi lanjutan. Semua sudah tersedia.

  • Aplikasi Grafis
BlankOn hadir dengan aplikasi bawaan yang mendukung pengolahan grafis, mulai dengan membuka gambar(gthumb), editor gambar berbasis bitmap (gimp) hingga editor grafis berbasis vektor (inkscape). Anda akan dengan mudah membuat logo ataupun membuat desain undangan pernikahan keluarga atau rekan.

  • Warung Aplikasi atau Warsi


Ingin memasang aplikasi di BlankOn? Kini lebih cepat, mudah dan lengkap dengan menggunakan Warung Aplikasi (Warsi)

  • Geo.BlankOn

geo.BlankOn adalah merupakan kegiatan gotong royong digital untuk mengembangkan gugus perangkat lunak dan data geospasial yang dibuat untuk mendukung beragam platform komputer. Dalam pengembangannya, aplikasi ini bisa menyediakan berbagai macam data berbasis lokasi seperti titik wisata, titik pelayanan publik, titik banjir, titik kemacetan di jalan raya serta informasi publik lainnya.

  • Maleo

Maleo membuat BlankOn bisa menjalankan aplikasi berbasis HTML5 di destop. Maleo juga bisa digunakan untuk mengembangkan aplikasi-aplikasi berbasis HTML5 agar bisa berjalan baik di destop maupun di perangkat bergerak.


BlankOn merupakan salah satu distro yang sangat cocok bagi anda di samping distro GNU/Linux yang lainnya sebagai pengganti sistem operasi Windows.

Unduh BlankOn :

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung, apabila ada yang perlu dipertanyakan silahkan tinggalkan komentar.