Wednesday, March 12, 2014

Koleksi Ebook Debian

Alhamdulillah dari beberapa ebook koleksi di komputer saya akhirnya bisa di unggah ulang lagi. Ebook ini bukanlah materi yang saya tulis, akan tetapi ebook yang biasa saya pakai untuk belajar sistem operasi GNU/Linux khususnya Debian. Selain itu ebook ini juga bukanlah ebook terbaru, akan tetapi barang tentu masih bisa untuk dijadikan pondasi awal belajar GNU/Linux. Mudah - mudahan ebook ini bermanfaat untuk semuanya.

1. GNU/Linux Basic

Ebook ini sangat patut untuk anda miliki karena berisi tentang materi dasar sistem operasi GNU/Linux. Ebook ini tidaklah hanya membahas tentang lingkungan di Debian saja namun juga membahas beberapa distro lain seperti Red Hat, Fedora, openSUSE dan lain sebagainya.


Unduh ebook-nya di sini


2. APT How To

Ebook ini menceritakan beberapa konsep dari APT atau Advanced Packaging Tool beserta beberapa perintah dasarnya. APT merupakan tools paket manajemen untuk Debian beserta turunannya. Ebook ini sangat membantu ketika anda sangat haus akan informasi tentang APT.


Unduh ebook-nya di sini

3. Ubuntu Linux TOOLBOX 1000+ Commands for Ubuntu and Debian Power Users

Ebook ini berisi tentang toolbox beserta beberapa perintah dasar yang digunakan di keluarga Debian. Ebook ini sangat membantu anda sebagai bekal untuk belajar sistem adminstrasi tingkat lanjut, tidak hanya itu ebook ini juga akan memaksimalkan anda menggunakan Linux dengan tool - tool yang ada di dalamnya.


Unduh ebook-nya di sini

4. Debian 7- System Administration Best Practices 

Ebook yang sangat bagus sebagai dasar belajar menjadi seorang sistem administrasi dengan menggunakan Debian. Ebook ini cukup informatif memberikan anda pengetahuan dasar tentang filosofi Debian dan konsep - konsepnya. Menariknya di ebook ini juga dibekali beberapa perbandingan mengapa memilih Debian... penasaran?


Unduh ebook-nya di sini

5. Debian Handbook

Ebook ini merupakan official dari pengembang Debian sebagai buku pegangan bagi pengguna Debian.


Unduh ebook-nya di sini

6. Krafft - TheDebian System Concepts and Techniques

Saya mungkin bisa mengatakan "ebook ini merupakan ebook paling lengkap yang berbicara masalah sejarah, filosofi, lisensi, dan konsep - konsep yang ada pada Debian". Dengan memiliki ebook ini akan sangat bermanfaat bagi anda untuk mengetahui secara detail mengenainya (Debian).


Unduh ebook-nya di sini

7. OReilly - Learning Debian

Ebook ini memberikan gambaran yang luas tentang Debian dan sangat cocok bagi anda yang ingin mendalami sistem administrasi dasar menggunakan Debian.


Unduh ebook-nya di sini

Ebook ini hanyalah sebagian kecil dari ebook yang ada di internet. Jika anda masih merasa kurang puas dengan pengetahuan yang ada di dalamnya. Dengan mesin pencari (semisal Google), sesungguhnya masih sangat banyak ebook sejenis dan mungkin lebih lengkap dari apa yang saya tunjukan di sini.

Semoga bermanfaat :) .

Salam Open Source

16 comments:

  1. yang pertama ga bisa bro

    ReplyDelete
  2. bisa mas, coba ulangi lagi... kemungkinan besar biasanya dari servernya... kalau gagal refresh...

    ReplyDelete
    Replies
    1. bisa di download
      tp pas dibuka pdf corupt

      size 768KB

      Delete
    2. makasih mas infonya nantin saya coba perbaiki file nya sepertinya korup terkendala koneksi yang labil :D .

      Delete
    3. makasih mas infonya nantin saya coba perbaiki file nya sepertinya korup terkendala koneksi yang labil :D .

      Delete
  3. wah jadi nambah wawasan nie....
    ijin sundul gan,,,
    nuwun

    ReplyDelete
  4. bagaimana lisensinya?

    ReplyDelete
  5. lisensi ebook-nya kang? semuanya free silahkan untuk dijadikan referensi 8-)

    ReplyDelete
  6. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Permisi, kang saya ijin share ya :D
      Saya juga mau tanya kalau buat seperti ini bagaimana ya ? http://muksidin.esy.es/ebook/linuxsys/apt-howto.en.pdf terima kasih.

      Delete
    2. Silahkan mas, oh itu pake hosting. Anda bisa mendaftar gratis dan lumayan dapat space 2 GB di idhostinger.

      Delete

Terima kasih telah berkunjung, apabila ada yang perlu dipertanyakan silahkan tinggalkan komentar.