Monday, October 13, 2014

Konfigurasi VirtualBox Guest Agar Bisa Mengakses Internet dan Diakses Secara Lokal

Tulisan ini bahwasannya saya sadur dari blog Emanuel Bernard yang bisa dijumpai pada link referensi. Kasus yang terjadi sama persis dengan apa yang saya alami yaitu :
a. Bagaimana agar guest OS bisa mengakses internet
b. Bagaimana agar guest OS bisa diakses secara lokal misal oleh komputer host dengan menggunakan SSH.
Pada studi kasus ini saya mempunyai spesifikasi sistem yang saya gunakan, yaitu :
a. Host OS atau sistem operasi utama adalah openSUSE
b. Guest OS  atau OS yang terinstal secara virtual yaitu Ubuntu 10.04
c. Software Virtualisasi yaitu VirtualBox
Jadi kesimpulannya adalah saya ingin agar guest OS bisa mengakses internet dan host OS bisa mengakses guest OS tersebut, berikut adalah langkah - langkahnya.
1.  Pada guest OS buka pengaturan jaringannya melalui Settings -> Network, pada Adapter1 pilih mode NAT. Pada step ini berfungsi agar host OS bisa mengakses internet.
2. Lakukan pengaturan network untuk menambahkan host-adapter dengan cara buka menu File -> Preferences -> Network, pada tab Host-only networks tambahkan adapter dengan menekan button plus (+). Sehingga akan muncul adapter baru, sebagaimana yang di gambar ditunjukan oleh Vboxnet0.
3. Konfigurasi Vboxnet yang telah dibuat (dengan menekan tombol edit di pengaturan Host-only Networks), misal 192.168.56.1 sedangkan pengaturan DHCP server hanya opsional saja atau bisa diabaikan.
4. Kembali ke pengaturan guest OS, tambahkan adapter jaringan dengan melalui Settings -> Network, pada tab Adapter 2 pilih mode jaringan dengan menggunakan Host-only Adapter
5. Jalankan guest OS (dalam hal ini di komputer saya adalah Ubuntu 10.04), dan atur interface jaringannya dengan mengubah interface di /etc/network/interface kemudian isi dengan pengaturan seperti dibawah ini,

auto eth1
iface eth1 inet static
address 192.168.56.100
netmask 255.255.255.0

Kemudian restart jaringannya dengan mengetik sudo /etc/init.d/networking restart
5. Untuk mengetes apakah cara ini berhasil, lakukan ping ke google.com (misalnya) di guest OS. Sedangkan untuk memastikan apakah guest OS bisa diakses secara lokal ping juga alamat guest OS misal ping 192.168.56.100.

Selamat Mencoba :)

Referensi :

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung, apabila ada yang perlu dipertanyakan silahkan tinggalkan komentar.