Wednesday, June 5, 2013

Mengaktifkan Fungsi Tombol Superkey / Windows Pada Desktop KDE

Superkey pada keyboard adalah tombol yang berfungsi untuk mengakses menu (biasanya berlambang windows). Sebelum melangkah ke proses selanjutnya saya asumsikan bahwa anda telah memahami tentang Desktop Enviroment pada GNU/Linux.

KDE adalah salah satu desktop yang elegant dan powerfull, dan saya dengar merupakan DE yang mendekati dengan fungsi seperti pada Windows atau dengan penjelasan yang lain adalah berfungsi untuk meminimalisir penggunaan terminal atau console. Seperti pada DE yang lain pada umumnya, tombol keyboard superkey bekerja dengan sangat baik sebagaimana seperti pada saat kita menggunakan Windows yaitu berfungsi untuk mengakses menu. Akan tetapi pada KDE fungsi tombol ini tidak berfungsi sama sekali. Secara default, KDE memberikan kebebasan kepada user untuk membuat shortcut keyboard untuk mengakses menu dengan mengkolaborasikan dua fungsi tombol seperti alt+f1, meta+space, dan lain sebagainya.



Untuk mengaktifkan tombol superkey, ikuti langkah - langkah berikut ini :
  1. install dependensinya terlebih dahulu, sudo apt-get install git gcc make libx11-dev libxtst-dev pkg-config
  2. arahkan ke directory /opt/ kemudian install ksuperkey,  
  • git clone https://github.com/hanschen/ksuperkey.git
  • cd ksuperkey
  • make
  • ./ksuperkey 
pastikan bahwa keyboard shorcut diset dengan alt+f1 (klik kanan pada menu pilih Application launcher settings dan pilih keyboard shorcut).

Agar ksuperkey ini berfungsi secara permanen, maka harus ditambahkan pada autostart yaitu dengan add program kemudian pilih aplikasi ksuperkey.

2 comments:

  1. 1. Kenapa posting ini tidak diberi skrinsot?
    2. Kenapa kolom komentar tidak di-embed saja dan dibebaskan dari captcha?

    Apakah ada aplikasi buatan akang yang dibagikan di sini, Kang?

    ReplyDelete
  2. makasih masukannya, saya lupa untuk memasukan link referensinya. Untuk aplikasi, saat ini saya sedang belajar untuk membuat aplikasi. minta doanya mudah2an nantinya aplikasi yang dibuat bermanfaat. amin

    ReplyDelete

Terima kasih telah berkunjung, apabila ada yang perlu dipertanyakan silahkan tinggalkan komentar.